on Senin, 18 Mei 2009

LORENZO BERJAYA KEMBALI, ROSSI FINISH KE 16

Jorge Lorenzo akhirnya mendapatkan obat dari segenap rasa perih di GP Jerez, Spanyol. Yap, di seri sebelumnya pembalap dengan nomer start 99 ini gagal finish. Kemenangannya begitu sempurna, memenangkan GP Prancis dalam kondisi yang amat sangat sulit dan kembali ke puncak klasemen sementara.

Lorenzo memimpin sejak lap pertama dan mampu dipertahankannya hingga menyentuh garis finish luar biasa !

Ambisi Rossi untuk juara ke 100 di depan publiknya (GP Mugello) pupus sudah. Dengan hasil terburuknya hingga seri ini, yaitu finish ke 16 dengan berarti tidak meraih poin sama sekali membuatnya terlempar dari puncak klasemen sementara oleh rekan setimnya. Namun, dengan selisih poin 1 saja yang juga dialami mantan juara dunia MotoGP 2007, Casey Stoner. Stoner sendiri harus berpuas diri dengan finish ke lima. Rupanya tenaga monster GP sudah kehilangan kesaktiannya yang begitu mendominasi dua tahun silam.

Sementara itu, tim yang sebenarnya bisa dibilang kurang serius di musim ini malah menuai sukses. Hayate Racing yang dibela Marco Melandri melintasi garis finish kedua, dan ini adalah podium pertama bagi Kawasaki sejak tahun 2007. Di tahun 2008, masalah mendera tim ini begitu parah. Hingga akhirnya, di awal tahun mengumumkan pengunduran diri tim pabrikan Kawasaki. Ini juga podium perdana bagi tim non pabrikan. Ingat ! Kawasaki tidak mensupport penuh Hayate Racing di MotoGP.

Duel seru, antar rekan setim yaitu Daniel Pedrosa dan Andre Dovizioso bertarung untuk memperebutkan posisi ke 3 sejak di lap 14. Pedrosa begitu sabar menunggu sampai lap terakhir melibas Dovi dengan gemilang.

Valentino Rossi tidak bisa lagi bermain-main dengan poin atau mengandalkan statistik tahun sebelumnya, poin yang sama dengan Casey Stoner. Minus satu poin dari Lorenzo membuatnya harus bekerja ekstra keras di seri selanjutnya. Kita tunggu saja, seri GP Italia, Mugello, 31 Mei 2009.

(pryo.u)


0 komentar:

Posting Komentar